Lompat ke isi utama

Berita

Penertiban Alat Peraga Kampanye, Bawaslu Pastikan Masa Tenang Bebas APK

Ketua Bawaslu INHU Dedi Risanto saat apel Penertiban Alat Peraga Kampanye pada Tahapan masa tenang

Ketua Bawaslu INHU Dedi Risanto saat apel Penertiban Alat Peraga Kampanye pada Tahapan masa tenang

Tahapan Pemilu 2024 telah memasuki masa tenang pada 11-13 Februari 2024, jajaran Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu bekerja sama dengan dinas-dinas terkait melakukan pembersihan Alat Peraga Kampanye (APK) di seluruh wilayah Kabupaten Indragiri Hulu.

Pelaksanaan kegiatan pembersihan APK diawali dengan apel yang berlangsung di kantor Satpol PP Indragiri Hulu diikuti oleh Ketua dan Anggota Bawaslu INHU, Kasatpol PP, KBO Sat Samapta Polres Inhu, Anggota Kodim 0302 INHU, Kepala Dishub Pemda Inhu, dan Perwakilan KPU Kab. Inhu. Personil Penertiban terdiri dari Anggota Satpol PP Kab. Inhu, Panwascam serta PKD dan Anggota Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu didampingi oleh Personil TNI dan Polri. (Senin 12/02/2024).

Ketua Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu, Dedi Risanto mengatakan, penertiban APK di seluruh wilayah Kabupaten INHU juga melibatkan jajaran pengawas pemilu tingkat kecamatan, pengawas kelurahan/desa hingga pengawas TPS.

“Kita ingin pada masa tenang, tanggal 11-13 Februari 2024 sampai pada haru pemungutan suara nanti sudah tidak ada lagi APK yang terpasang di jalanan. Pembersihan kita lakukan serentak hari ini,” ujar Dedi Risanto.

Kegiatan Penertiban dibagi dalam 3 Tim, Tim 1 Dipimpin oleh Ketua Bawaslu didampingi KBO Sat Samapta Polres Inhu menyisir APK yang dipasang di Kecamatan Rengat Barat, Tim 2 dipimpin oleh Said Affandi Kordiv Pencegahan didampingi KBO Satreskrim Polres Inhu menyisir APK di wilayah Rengat dan sekitarnya, dan Tim 3 dipimpin oleh Salestiadeni Kordiv Penanganan Pelanggaran didampingi Kasatpol PP menyisir APK di wilayah Pasir Penyu dan Lirik.

Kegiatan penertiban APK yang dilakukan berjalan dengan tertib, aman dan lancar.
Selanjutnya APK yang sudah ditertibkan akan didata oleh Bawaslu.

Penulis : Defrianto 

Photo & Editor : Ardi Amsyar