Lompat ke isi utama

Berita

Pegawai Bawaslu Inhu Mengikuti Rakernis Kearsipan

Rengat, (Bawaslu Inhu) - Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) melaksanakan kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) tentang kearsipan di kantor Bawaslu Inhu hari ini, Jum'at (25/3/2022). Kegiatan dibuka oleh Anggota Bawaslu Inhu Mulianto dan didampingi oleh Koordinator Sekretariat Yulianto. Peserta yang mengikuti kegiatan tersebut merupakan seluruh pegawai di lingkungan Bawaslu Inhu. Dalam pembukaan, Mulianto menyampaikan harapan agar kegiatan tersebut dapat memberikan pengetahuan baru bagi pegawai dalam mengelola arsip, khususnya dalam menghadapi Pemilu dan Pemilihan tahun 2024. "Kami harap kegiatan Rakernis kearsiapan ini memberikan manfaat dan ilmu baru bagi pengawai Bawaslu Inhu,” ucap Mulianto. Dalam kegiatan tersebut yang menjadi narasumber yaitu Suharmiyati, SE., MM yang menjabat sebagai Sekretaris Dinas Kearsipan Inhu. Selain menyampaikan teori tentang kearsipan, yang menarik beliau mengajak peserta untuk dialog interaktif mengenai permasalahan yang dihadapi dan mencari solusi dalam mengelola arsip di lingkungan Bawaslu Inhu. Beliau memberikan saran teknis dalam mengelola arsip Bawaslu Inhu yaitu agar menunjuk divisi/bidang khusus serta SDM yang mengelola data dan arsip. Selain itu, pengelolaan arsip perlu sistem dan prosedural. Data dan arsip aktif memang harus dikelola di masing-masing divisi karena masih digunakan dan dibutuhkan, namun dalam rentang waktu tertentu arsip aktif akan menjadi arsip in aktif yang dapat disimpan oleh sekterariat. Menurut beliau sekretariat harus memiliki dua fungsi besar, yaitu unit pengelola dan unit kearsipan. (Eel, 25/3/2022).
Tag
Berita