Lompat ke isi utama

Berita

Khidmat, Bawaslu Inhu Laksanakan Apel Kebangsaan dan Cinta Tanah Air

Rengat, (Bawaslu Inhu) - Dedi Risanto selaku Ketua bersama staf sekretariat Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) melaksanakan apel pagi di Kantor Bawaslu Inhu kemaren, Kamis (1/7/2021). Kegiatan apel tersebut merupakan upaya untuk meningkatkan rasa kebangsaan dan cinta tanah air sesuai himbauan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MENPANRB) tentang Pelaksanaan Apel Pagi di jajaran sekretariat Bawaslu. Pedoman pelaksanan kegiatan sesuai dengan Himbauan MENPANRB Nomor B/81/M.KT.00/2021 tertanggal 14 Juni 2021. Bahkan terkait hal ini, Bawaslu RI telah menerbitkan Surat Edaran Nomor 25 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Apel Pagi di lingkungan Badan Pengawas Pemilihan Umum, pertanggal 1 Juli 2021. Selanjutnya, setiap hari Selasa dan Kamis pukul 10.00 WIB, seluruh jajaran pengawas pemilu termasuk pejabat dan staf sekretariat mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Sedangkan di hari lainnya, yaitu pada hari Rabu dan Jum’at merupakan pelaksanaan pembacaan naskah Pancasila. Secara daring melalui video conference Zoom Meeting, Ketua Bawaslu Riau Rusidi Rusdan menyampaikan arahan kepada peserta apel mengenai rangkaian kegiatan tersebut. Dedi Risanto ikut memberikan komentar agar seluruh Pimpinan dan jajaran sekretariat Bawaslu Inhu mematuhi pedoman dan arahan sebagai upaya meningkatkan rasa kebangsaan dan cinta tanah air serta untuk meningkatkan ketaatan terhadap ideologi Pancasila dan UUD Tahun 1945. "Kami berharap seluruh Pimpinan dan jajaran sekretariat mengikuti apel sesuai ketentuan, supaya terbentuk rasa kebangsaan dan cinta tanah air,” tegasnya. (Eel, 2/7/2021).
Tag
Berita