Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU INHU PAPARKAN PERAN POLRI DALAM PENEGAKKAN HUKUM DAN NETRALITAS POLRI DALAM PEMILU

Rengat, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Indragiri Hulu Paparkan Peran Polri dalam dalam Penegakkan Hukum dan Netralitas Polri dalam Pemilu 2024 pada kegiatan Latihan Pra Operasi Mantap Brata Lancang Kuning 2023 - 2024 di Aula Gedung Sejuta Sungkai Rengat, Senin, 09/10/2024.

Kegiatan tersebut mengangkat Tema "Melalui Latihan Pra Operasi, Kita Mantapkan Profesionalisme Polri dalam Pengamanan Pemilu 2024 yang Aman dan Damai". "Polri Mempunyai Peran Penting dalam Mensukseskan Pemilu 2024 baik dari segi Keamanan Penyelenggara maupun Penegakkan Hukum Pemilu", ungkap Dedi Risanto. Dedi berharap agar Bawaslu dan Polri dapat terus saling bersinergi dalam mengawal Pemilu Serentak 2024 dapat berjalan aman, damai dan demokratis sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Hal ini terutama dalam pencegahan terjadinya pelanggaran - pelanggaran yang dapat dilakukan oleh Peserta Pemilu maupun Masyarakat. Pada Kesempatan tersebut Ketua Bawaslu INHU juga menghimbau kepada Jajaran Kepolisian agar bisa menjaga Netralitas Polri dalam Pemilu Serentak tahun 2024. Sebagai Informasi Kegiatan Latihan Pra Operasi Mantap Brata Lancang Kuning 2023 - 2024 di Hadiri oleh Ratusan Anggota Polres Indragiri Hulu laludengan Menghadirkan Pemateri dari Bawaslu dan KPU Indragiri Hulu. Penulis : Ardi Pialang
Tag
Berita