Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu INHU Lakukan Supervisi dan Monitoring Pembentukan PTPS di Kecamatan Lubuk Batu jaya dan Sungai lala

Kordiv Sdm Lukman Said lakukan Suvervisi

Pematang Rebah - Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Indragiri hulu lakukan Supervisi dan Monitoring Pembentukan Pengawasas Tempat Pemungutan Suara di Kecamatan  lubuk Batu Jaya dan Sungai Lala Jum'at (05/01/2024 )

Tujuan dari monitoring ini adalah untuk memastikan bahwa proses perekrutan berlangsung dengan integritas, transparansi, dan sesuai dengan peraturan yang berlaku hal ini di ungkapkan oleh Anggota Bawaslu INHU M Lukman Said selaku Kordiv SDM-OD dan Diklat.

Dalam penyampaian Supervisi Lukman, menekankan bahwa proses perekrutan ini dilaksanakan sesuai dengan aturan yang ada. Hal-hal yang menjadi fokus monitoring meliputi transparansi pengumuman lowongan, kriteria seleksi yang jelas, dan keadilan dalam penilaian kualifikasi calon PTPS.

pentingnya memastikan bahwa tidak ada konflik kepentingan yang dapat memengaruhi objektivitas proses pemilihan. “kita juga harus memastikan bahwa tidak ada konflik kepentingan yang dapat memengaruhi objektivitas proses pemilihan”tegas Lukman

Selain itu, Lukman juga menyampaikan kepada Panwaslu Kecamatan terkait pendaftar PTPS untuk melampirkan bukti pendaftar tidak tercatut namanya dalam Sistem Partai Politik (SIPOL).

“Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa PTPS yang terpilih memiliki independensi dan tidak terkait secara langsung dengan partai politik” tegas Lukman

Selama masa pendaftaran, lukman juga meminta kepada PANWASLU Kecamatan untuk terus mengirimkan update harian mengenai jumlah pendaftar kepada BAWASLU Kabupaten Indragiri Hulu. Hal Ini dilakukan untuk memonitor perkembangan pendaftaran secara real-time dan memastikan kelancaran proses pemilihan. (ardiPiliang)

Penulis : Ardi Pialang