Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU INHU GELAR APEL PENCANANGAN PERINGATAN HUT BAWASLU RI KE-16 DI KANTOR SEKRETARIAT BAWASLU INDRAGIRI HULU

Apel Pencanangan Peringatan HUT Bawaslu RI ke 16 di Kantor Bawaslu INHU

Apel Pencanangan Peringatan HUT Bawaslu RI ke 16 di Kantor Bawaslu INHU

Pematang Rebah , Bawaslu INHU – Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Indraguru Hulu menggelar Apel Pencanangan Peringat HUT Bawaslu RI ke 16 Tahun, Senin (25/03/2024) di kantor Bawaslu Indragiri Hulu. 

Apel Pencanangan ini diikuti oleh seluruh jajaran Sekretariat Bawaslu INHU dan yang bertindak sebagai pembina Apel adalah Ketua Bawaslu INHU Dedi Risanto. 

Apel Pencanangan Peringatan HUT Bawaslu RI ke-16 ini sebagai langkah awal Bawaslu untuk mempersiapkan hari jadi yang ke-16 di tanggal 9 April nanti Ungkap dedi dalam amanatnya.  

Dedi, juga menyampaikan Peringatan ulang tahun ke-16 Bawaslu merupakan momen penting yang menandai perjalanan panjang Bawaslu dalam menjalankan tugasnya sebagai pengawas pemilu di Indonesia Sebab, dalam rentang waktu tersebut terdapat berbagai tantangan dan hambatan dalam memperjuangkan integritas pemilu yang berkualitas. Ungkap dedi dalam amanatnya. 

Selanjutnya dedi juga menyampaiakan ucapan terimakasih banyak kepada seluruh jajaran staf Sekretariat atas kerja keras sehingga kita bisa melalui proses Pemilu 2024 dengan baik di Kabupaten Indragiri Hulu.   

Penulis dan Photo : Ardi Amsyar