BAWASLU Dan KPU INHU Lakukan Koordinasi dengan Disdukcapil. Bahas Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2025
|
Dalam rangka meningkatkan akurasi data pemilih dan memperkuat Pengawasan Pemilihan umum,Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), dan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kabupaten Indragiri Hulu melakukan koordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Indragiri Hulu Rabu (25/06/2025) di Kantor Disdukcapil Kabupaten Indragiri Hulu
Dalam Pertemuan tersebut Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu di hadiri Oleh Anggota Bawaslu INHU Salestuia Deni.,SH.,MH sedangkan dari KPU di hadiri Oleh Ketua Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi KPU Inhu, Mulianto, SE, bersama Ketua Divisi Teknis KPU Inhu Fitra Rovi, SE dan didampingi oleh Kasubag Perencanaan, Data, dan Informasi (Rendatin) serta staf sekretariat KPU Inhu
Dalam pertemuan tersebut, dibahas sejumlah isu strategis terkait pemadanan data administrasi kependudukan dengan data pemilih, termasuk data penduduk yang meninggal, pindah domisili, pemilih pemula, serta sinkronisasi data dari DP4 dan DPT pemilu sebelumnya.
Anggota Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu Salestia Deni.,SH.,MH Mengatakan Bahwa Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu terus melakukan sinergitas dengan KPU dan Stackholder dalam rangka melakukan pengawasan Pemutakhiran data pemilih Berkelanjutan pada Tahun 2025
“Bawaslu Kabupaten Indragiri Hulu terus melakukan Pengawasan untuk memastikan bahwa data yang digunakan dalam pemilihan umum benar-benar mutakhir, akurat, dan komprehensif sesuai dengan Surat Edaran Bawaslu RI nomor 29 Tahun 2025 tentang Pengawasan Penyusunan Pemutahiran Data Pemilih Berkelanjutan sehingga dapat mendukung terselenggaranya pesta demokrasi yang transparan dan bertanggung jawab Ungkpanya.
Selanjutnya Anggota KPU INHU Mulianto.,SE Mengungkapkan Bahwa koordinasi lintas instansi ini merupakan bagian dari upaya memastikan validitas dan akurasi daftar pemilih, yang menjadi dasar utama bagi penyelenggaraan pemilu yang berkualitas dan demokratis.
“Kami berharap dukungan dan kolaborasi aktif dari Disdukcapil agar proses pemutakhiran data pemilih berjalan optimal sesuai regulasi, khususnya PKPU 1 Tahun 2025,” ujar Mulianto.
Sementara itu, Kepala Dinas Disdukcapil, Syaiful Bahri menyambut baik agenda koordinasi ini dan menyatakan kesiapan pihaknya dalam mendukung penyediaan data administrasi kependudukan yang akurat dan terbarukan.
Melalui koordinasi ini, diharapkan terjalin sinergi kolaborasi yang kuat antara penyelenggara pemilu, pengawas pemilu, dan instansi pemerintah daerah dalam memastikan daftar pemilih yang berkualitas, sebagai fondasi utama dalam pelaksanaan Pemilu yang demokratis dan terpercaya Ujarnya”
Penulis dan Photo : Ardi Amsyar